Another Anime (2012)


Horror gais... from the tittle literally I know this is mystery anime,  tapi yang bikin agak ngeh kalo ini anime horror adalah episode yang menunjukkan kematian para tokoh yang mengerikan. Kematiannya bukan karena pembunuhan melainkan kutukan di kelas kelompok 3.
Dari 10 aku kasih nilai 7.5
Tittle                      : Another
Episodes                : 12
Aired                     : Winter 2012
Studios                  : P.A. Works
Genre                    : Mystery, Horror, Supernatural, Thriller, School
Cerita bermula ketika seorang anak laki-laki bernama Sakakibara Kouichi yang berasal dari Tokyo pindah ke Yomiyama dan mulai bersekolah di SMP. Di sekollah barunya Kouichi ditempatkan di kelas kelompok 3. Nah di kelas ini selalu ada kutukan yang menyertai dimana harus ada satu anak yang dijadikan relawan untuk menjadi ‘tidak ada’. Kouichi bertemu Misaki Mei yang merupakan menjadi orang yang ‘tidak ada’ tersebut. Tapi Kouichi yang tidak diberitahu apapun mengenai kelas itu pun mulai tertarik dengan Mei yang misterius. Mei memakai penutup sebelah mata, mata kanannya memiliki keistimewaan dimana bisa melihat warna kematian.
Ketika kutukan itu dimulai akan ada korban dari kelas tersebut atau anggota keluarga yang meninggal tiap bulan. Kematian yang pertama adalah Sakuragi Yukari. Dia jatuh dari tangga dengan membawa payung dan tak sengaja kerongkongannya tertusuk oleh ujung payung. Kouichi dan Mei menyaksikan kejadian tersebut. Sejak kematian Sakuragi kematian-kematian pun mengikuti.
Akazawa Izumi yang sebagai ketua pencegahan pun turun tangan dan mulai menyalahkan Kouichi karena menganggap Mei yang ‘Tidak ada’ sekarang menjadi ‘ada’. Dan ternyata ada cara untuk mengehentikan kutukan tersebut. Angkatan yang dari beberapa tahun sebelumnya ada yang tak sengaja menghentikan kutukan tersebut. Kouichi, Mei dan yang lainnya pun berusaha untuk menghapus kutukan tersebut, namun untuk menghentikannya sama sekali  tidak mudah dan tentunya banyak korban yang akan berjatuhan. Diantara memreka ada yang sebenarnya sudah mati namun tidak menyadari kalau dirinya telah mati. Cara menghapus kutukan tersebut adalah dengan mengembalikan si ‘orang mati’ ke alamnya.
Dan diakhir cerita mereka satu kelas bersama wali kelas dan asisten wali kelas melakukan perjalanan ke kuil Yomiyama. Banyak hal yang terjadi disana, ketidakpercayaan antarteman, saling mencurigai siapa sebenarnya ‘si orang mati’ ini hingga terjadi pertumpahan darah. Penginapan yang mereka tinggali berubah menjadi lautan darah dan hanya tersisa beberapa anak dan wali kelas mereka yang selamat. Dan si ‘orang mati’ tersebut adalah... tonton aja sendiri wkwkw.
Cekidot pictures nya



 Sebenarnya bukan salah Kouichi juga, tapi kalo didiemin satu kelas gini tambah kasian, udah gatau apa-apa, gak dijelasin apa-apa




 Pada akhirnya wali kelasnya dia lagi, soalnya wali kelas sebelumnya depresi dan bunuh diri.


Awalnya pada curiga kalau Kouichi atau nggak Mei yang orang matinya.









 Untung ni anak masi idup, favorit nih





Ternyata korban pertama dari kutukannya adalah kembarannya Mei. Dulunya Mei anak yang ceria, tapi setelah kembarannya meninggal karena penyakit, dia jadi misterius.


ngeri gaes

Popular posts from this blog

Anime Kyouko Suiri

Kakegurui Live Action Season 2 (2019)

Dorama Jepang Love Last Forever (2020)